Kemenag Logo

Tembilahan (Inmas) - Kepala Seksi PD Pontren Kemenag Inhil, Dr H Arifin SAg MA bersama H. Jasri SE MPdI Pengembang Teknologi Pembelajaran pada seksi pendidikan Diniyah, kesetaraan dan Sistim Informasi Kanwil Kemenag Riau melaksanakan verifikasi izin pendidikan kesetaraan tingkat ulya di Pondok Pesantren Nurul Falah Kecamatan yang berada di Kecamatan Pelangiran, Rabu (11/5).

Kedatangan Kasi PD Pontren dan rombongan disambut oleh Ketua Yayasan beserta Ustadz dan Ustadzah Pondok Pesantren Nurul Falah Pelangiran.

Kegiatan verifikasi lapangan bertujuan untuk melihat sejauh mana pemenuhan persyaratan administrastif, teknis, dan kelayakan yang diajukan telah sesuai dengan kondisi fakta lapangan dalam rangka penilaian kelayakan usulan pendirian Pondok Pesantren. ***(Utar/Hd)