Kemenag Logo

Tembilahan (Inmas) – Mewakili Kakan Kemenag Inhil, Kasi Bimas Islam H Hairuddin SAg MPd menghadiri kegiatan peletakkan pancang Pertama pembangunan surau Nurul Iman dan gedung serbaguna Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) Kabupaten Indragiri Hilir dikelurahan Sungai Beringin Tembilahan, Senin (31/10).

Kegiatan tersebut juga disejalankan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dihadiri secara langsung oleh Bupati Inhil HM WARDAN.

Kedatangan Bupati Inhil HM WARDAN bersama rombongan disambut tabuhan gendang Tasa dan kesenian silat tari gelombang khas masyarakat piaman dan dilanjutkan dengan meninjau aksi budaya bakar seribu lemang dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW serta dilanjutkan dengan peletakan pancang pertama untuk pembangunan surau Nurul Iman dan gedung serbaguna PKDP Inhil.

Bupati Inhil HM WARDAN memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara peringatan Maulid Nabi yang diisi dengan seni kebudayaan khas Pariaman dan pembangunan surau Nurul Iman dan gedung serbaguna untuk dunia pendidikan islami. ***(Utar/Hd)